Dec 22, 2014

Mengajukan Naskah Ke Bukune


SYARAT PENGAJUAN NASKAH


Komedi
1.    PELIT (PERSONAL LITERATURE) KOMEDI
  • Naskah ditulis dengan ketebalan 80-150 halaman A4, spasi 1, jenis huruf Times New Roman ukuran 12 dengan margin standar. Untuk jenis huruf judul atau subbab, kamu boleh menggunakan jenis huruf lainnya.
  • Sertakan sinopsis naskah, keunggulan naskah, dan Form Pengiriman Naskah* yang bisa kamu unduh di website Bukuné.
  • Humor/komedi tidak mengandung SARA, menjelekkan, atau mengintimidasi orang lain dan instansi.
  • Naskah harus karya asli (original) bukan copy paste, menarik, dan berbeda dari yang ada di pasaran.
  • Kirimkan naskah kamu dalam bentuk hardcopy/print out (sudah di-print) dengan kondisi naskah sudah selesai dan dijilid rapi ke:

REDAKSI BUKUNÉ
Jl. H. Montong No. 57 
Ciganjur Jagakarsa Jakarta Selatan 12630
(Kode Naskah: PELIT KOMEDI – ditulis di naskah dan di amplopmu)

  • Contoh buku PELIT KOMEDI Bukuné:
  1. Cado-cado (Ferdiriva Hamzah)
  2. Mother Keder (Viyanthi Silvana)
  3. Babi Ngesot (Raditya Dika)
  • Hal-hal yang perlu kamu perhatikan saat menulis PELIT KOMEDI dapat kamu baca di sini!
2.    NOVEL KOMEDI
  • Naskah ditulis dengan ketebalan 80-150 halaman A4, spasi 1, jenis huruf Times New Roman ukuran 12 dengan margin standar. Untuk jenis huruf judul atau subbab, kamu boleh menggunakan jenis huruf lainnya.
  • Sertakan sinopsis mengenai naskah kamu, keunggulan naskah, dan Form Pengiriman Naskah* yang bisa kamu unduh di website Bukuné.
  • Humor/komedi tidak mengandung SARA, menjelekkan, atau mengintimidasi orang lain dan instansi.
  • Naskah harus karya asli (original) bukan copy paste, menarik, dan berbeda dari yang ada di pasaran.
  • Kirimkan naskah kamu dalam bentuk hardcopy/print out (sudah di-print) dengan kondisi naskah sudah selesai dan dijilid rapi ke:

REDAKSI BUKUNÉ
Jl. H. Montong No. 57 
Ciganjur Jagakarsa Jakarta Selatan 12630
(Kode Naskah: NOVEL KOMEDI – ditulis di naskah dan di amplopmu)

  • Contoh buku NOVEL KOMEDI Bukuné:
  1. The Maling of Kolor (Roy Saputra)
  • Hal-hal yang perlu kamu perhatikan saat menulis NOVEL KOMEDI dapat kamu baca di sini!

3.    KOMEDI YANG BELUM TERDEFINISIKAN (KUMPULAN KOMEDI)
  • Naskah ditulis dengan ketebalan 60-120 halaman A4, spasi 1, jenis huruf Times New Roman ukuran 12 dengan margin standar. Untuk font judul atau subbab, kamu boleh menggunakan jenus huruf lainnya.
  • Sertakan sinopsis mengenai naskah kamu, keunggulan naskah, dan Form Pengiriman Naskah* yang bisa kamu unduh di website Bukuné.
  • Humor/komedi tidak mengandung SARA, menjelekan atau mengintimidasi orang lain dan instansi.
  • Naskah harus karya asli (original), bukan copy paste, menarik, dan berbeda dari yang ada di pasaran.
  • Kirimkan naskah kamu dalam bentuk hardcopy/print out (sudah di-print) dengan kondisi naskah sudah selesai dan dijilid rapi ke:

REDAKSI BUKUNÉ
Jl. H. Montong No. 57 
Ciganjur Jagakarsa Jakarta Selatan 12630
(Kode Naskah: KUMPULAN KOMEDI – ditulis di naskah dan di amplopmu)
  • Hal-hal yang perlu kamu perhatikan saat menulis KUMPULAN KOMEDI dapat kamu baca di sini!
Komik
Ketentuan naskah:
-    Naskah komik dibuat dengan ketebalan minimal 120 halaman dengan ukuran 19cm x 13cm.
-    Kirimkan contoh gambar dan contoh komik (sudah berpanel) minimal 6 halaman.
-    Komik bisa berupa komik strip (min 3 panel) atau cerita per buku. 
-    Sertakan sinopsis naskah, keunggulan naskah, dan Form Pengiriman Naskah *yang bisa diunduh di website Bukune
-    Cerita tidak mengandung SARA, menjelekan, atau mengintimidasi orang lain dan instansi.
-    Karakter dan cerita dalam komik harus asli bukan milik atau hak cipta orang lain
-    Kirimkan komik kamu dalam bentuk hardcopy/print out (sudah di-print) dengan rapi ke: 

Redaksi Bukune 
Jl.H. Montong No. 57 
Ciganjur Jagakarsa Jakarta Selatan
12630


Contoh komik terbitan Bukune:

-    Mas Gembol, Pejabat Bukan Penjahat (Wahyu Aditya)
-    Manjali 1 & 2 (Dannie Faizal Morran)
-    Ngampus!!! Buka-bukaan Aib Mahasiswa (Fazameonk)

Nonfiksi

1.    BAHASA
  • Panjang naskah minimal 80 halaman, times new roman 12pt, spasi 1.
  • Bisa juga berupa ide, outline, atau proposal ide.
  • Naskah bisa dikirimkan melalui pos ke:
Redaksi Bukune
Jln. H. Montong No. 57
Ciganjur Jagakarsa
Jakarta Selatan 12630
Jangan lupa mencantumkan jenis naskah di pojok kanan atas
  • Melengkapi Form Pengiriman Naskah* yang bisa didapatkan di www.bukune.com
  • Bersedia mengikuti deadline yang telah disepakati.
Orisinalitas
  • Buku bahasa cukup banyak beredar di pasaran, karena itu naskah atau ide yang diajukan harus memiliki nilai lebih dan berbeda dari buku bahasa yang ada di pasaran.
  • Ide, outline, atau proposal ide merupakan ide asli penulis, belum pernah dipublikasikan dalam bentuk buku sebelumnya.
Cara Penyajian
  • Buku bahasa ditujukan untuk orang-orang yang baru belajar bahasa.
  • Pokok bahasan harus sesuai dengan kebutuhan mereka, seperti grammar, percakapan, kosa kata bahasa asing.
  • Cara penyampaian dibuat sesederhana mungkin, dengan gaya bahasa yang non formal namun tetap sopan.
  • Hindari menggunakan istilah teknis yang kurang dimengerti dan tidak umum digunakan.

Lain-lain
  • Bersedia membuat cd atau perangkat pendukung lainnya sebagai nilai tambah terhadap buku.

2.    KOMPUTER
  • Panjang naskah minimal 80 halaman, times new roman 12pt, spasi 1.
  • Bisa juga berupa ide, outline, atau proposal ide.
  • Naskah bisa dikirimkan melalui pos ke:
Redaksi Bukune
Jln. H. Montong No. 57
Ciganjur Jagakarsa
Jakarta Selatan 12630
Jangan lupa mencantumkan jenis naskah di pojok kanan atas
 

  • Melengkapi Form Pengiriman Naskah* yang bisa didapatkan di www.bukune.com.
  • Bersedia mengikuti deadline yang telah disepakati.
Tema yang Diangkat
  • Buku komputer mengangkat salah satu dari tiga bidang ini:  internet, gadget/peralatan elektronik, software.
  • Untuk internet dan gadget, tema yang diangkat harus disesuaikan dengan tren dan gaya hidup yang sedang dan akan berlaku di kalangan remaja. Contohnya: buku Blackberry Itu Mudah yang mengupas seluk beluk handphone Blackberry yang sedang digandrungi oleh remaja saat ini.
  • Untuk software, tema buku mengangkat topik-topik yang ditujukan untuk pemula dan orang awam. Contoh: Photoshop untuk Pemula yang berisi panduan menggunakan Photoshop untuk orang-orang yang baru belajar. Fungsi-fungsi yang digunakan juga hanya fungsi dasar saja.
Orisinalitas
  • Naskah atau ide yang diajukan harus memiliki nilai lebih dan berbeda dari buku bahasa yang ada di pasaran.
  • Ide, outline, atau proposal ide merupakan ide asli penulis, belum pernah dipublikasikan dalam bentuk buku sebelumnya.
Cara Penyajian
  • Cara penyampaian dibuat sesederhana mungkin, dengan gaya bahasa yang non formal namun tetap sopan.
  • Hindari menggunakan istilah teknis yang kurang dimengerti dan tidak umum digunakan.
  • Perbanyak ilustrasi pendukung atau screen shot untuk membantu menyampaikan penjelasan.
Lain-lain
  • Bersedia membuat cd atau perangkat pendukung lainnya sebagai nilai tambah terhadap buku.

3.    PSIKOLOGI POPULER
  • Panjang naskah minimal 80 halaman, times new roman 12pt, spasi 1.
  • Bisa juga berupa ide, outline, atau proposal ide.
  • Naskah bisa dikirimkan melalui pos ke:
Redaksi Bukune
Jln. H. Montong No. 57
Ciganjur Jagakarsa
Jakarta Selatan 12630
Jangan lupa mencantumkan jenis naskah di pojok kanan atas
 

  • Melengkapi Form Pengiriman Naskah* yang bisa didapatkan di www.bukune.com.
  • Bersedia mengikuti deadline yang telah disepakati.
Tema yang Diangkat
  • Buku komputer mengangkat salah satu dari tiga bidang ini: parapsikologi, kesehatan remaja, dan lifestyle remaja.
  • Parapsikologi adalah bidang yang berhubungan dengan ramal meramal, seperti Tarot, Membaca Tangan, Primbon atau yang lainnya. Topik bahasan yang diangkat seputar dasar-dasar bidang tersebut dikaitkan dengan kebutuhan remaja seputar cinta, sekolah, dan pergaulan. Contoh: buku Easy Tarot yang berisi dasar-dasar membaca tarot.
  • Tema kesehatan remaja yang diangkat disesuaikan dengan kebutuhan informasi kesehatan untuk remaja, contoh kesehatan kulit, atau diet yang sehat.
  • Tema lifestyle remaja mengangkat seputar kehidupan remaja sehari-hari seperti fashion, kecantikan, dll.
Orisinalitas
  • Naskah atau ide yang diajukan harus memiliki nilai lebih dan berbeda dari buku bahasa yang ada di pasaran.
  • Ide, outline, atau proposal ide merupakan ide asli penulis, belum pernah dipublikasikan dalam bentuk buku sebelumnya.
Cara Penyajian
  • Cara penyampaian dibuat sesederhana mungkin, dengan gaya bahasa yang non formal namun tetap sopan.
  • Hindari menggunakan istilah teknis yang kurang dimengerti dan tidak umum digunakan.
Lain-lain
  • Bersedia membuat cd atau perangkat pendukung lainnya sebagai nilai tambah terhadap buku.
Untuk melengkapi persyaratan pengajuan naskah, silakan download Form Checklist Naskah di sini! 


sumber : http://www.bukune.com/index.php/component/content/article/2-uncategorised/166-syarat-pengajuan-naskah

No comments:

Post a Comment